Memasak menu istimewa nan lezat pun menjadi momen yang disenangi oleh kaum wanita. Sayangnya, beberapa olahan seperti ikan, telur, atau daging-dagingan, saat dimasak meninggalkan sisa bau amis pada peralatan dapur, seperti piring.
Terkadang bau amis sering membandel dan tetap menempel meskipun sudah dicuci dengan sabun. Namun bau amis sebenarnya juga bisa dihilangkan dengan bahan-bahan alami. Apa saja ya? Cek yuk:
1. Jeruk nipis
Cucilah piring dan perangkat masak menggunakan irisan jeruk nipis. Bau amis yang menempel pasti bisa hilang.
2. Cuka
Selain berfungsi untuk menambah rasa asam, ternyata cuka juga efektif untuk menghilangkan bau amis, terutama bau amis yang disebabkan oleh ikan. Rebus 1/2 gelas cuka yang dicampur dengan 1/4 gelas air selama 5-10 menit, setelah itu cucilah piring kesayangan. Niscaya bau amis akan hilang.
3. Teh
Ampas daun teh juga sangat efektif menghilangkan bau amis pada piring dan perangkat masak lainnya. Caranya dengan merebus ampas daun teh di dalam peralatan dapur yang sebelumnya sudah dicuci dengan air. Diamkan selama 20 menit maka bau amis akan terserap oleh ampas daun teh. Teh yang digunakan pun tidak perlu baru, Anda bisa menggunakan ampas teh sisa minuman semalam.
4. Kopi
Selain teh, cara lain untuk menghilangkan bau amis bisa menggunakan kopi. Caranya pun tidak berbeda dengan menggunakan teh. Rebus ampas kopi yang dicampur dengan air selama 5-10 menit, kemudian gunakan ampas airnya untuk mencuci.
5. Kemangi
Daun yang biasa dijadikan lalap ini mengandung aneka bahan kimia, seperti cinnamate, citronellol, geraniol,lonalool, myrcebe dan methyl chavicol. Fungsinya bisa menghilangkan bau-bau tidak sedap, seperti amis. Untuk itu, gunakan daun kemangi untuk menghilangkan bau amis dengan cara meremasnya untuk mencuci piring atau perangkat masak yang lain. Jika bau amis masih membandel, Anda bisa merendam semua peralatan makan Anda ke dalam air kemangi selama 15 menit.
Silakan coba ya!
Halo Admin http://manishappy-nengatik.blogspot.com
BalasHapusKami dari Vemale.com, situs wanita grup dari KapanLagi.com.
Apakah kita bisa kerjasama untuk bertukar link?
Anda bisa menampilkan link Vemale.com di http://manishappy-nengatik.blogspot.com
Untuk posisi link-nya, kami berharap link dari Vemale.com diletakkan di sidebar kanan.
Dan kami akan menampilkan link http://manishappy-nengatik.blogspot.com di halaman Vemale.com: hhttp://www.vemale.com/kuliner/tips-dapur, sesuai dengan kategori tips dapur.
Jika berkenan silahkan menghubungi kami via email di humas@kapanlagi.net dengan menyertakan email ini.
Terima kasih atas kerjasamanya :)
Salam,
-- Humas Vemale.com
Ari Rahmawati