Sabtu, 14 Mei 2011

lumpia semarang

Peluang Usaha Bisnis Kue Lumpia Dan Resep Membuatnya
Bagi Anda yang saat ini ingin merintis usaha lumpia semarang, yang harus Anda lakukan adalah belajar resep pembuatan dari mereka yang sudah secara jelas dan pasti sudeah teruji kelezatannya. Berikut resep lumpia Semarang :

- 15 lembar kulit lumpia, siap pakai
– 2 sendok makan tepung terigu dan 1 sendok makan air, dilarutkan untuk perekat
– Minyak goreng ½ liter

Resep isi lumpia Semarang :
– 3 siung bawang putih, dicincang halus
– 1 sendok teh ebi sangrai, dihaluskan
– 50 gram udang cincang
– 50 gram daging cincang
– 2 butir telur, dikocok lepas
– 200 gram rebung, diiris seukuran korek api
– 1 sendok makan kecap manis
– 1/2 sendok teh garam
– 1/4 sendok teh merica bubuk
– 1/2 sendok teh gula pasir
– 2 sendok makan minyak untuk menumis

Resep saus lumpia Semarang :
– 1 siung bawang putih, dihaluskan
– 300 ml air
– 50 gram gula merah, disisir halus
– 1/4 sendok teh merica bubuk
– 25 gram gula pasir
– 3 sendok makan tepung sagu dan 1 sendok makan air, dilarutkan untuk pengental

Cara membuat lumpia Semarang
Isi :
– Panaskan minyak kemudian tumis bawang putih dan ebi sampai harum.
Tambahkan udang dan daging, aduk sampai berubah warna. Dan sisihkan di pinggir wajan.
– Masukkan telur, aduk sampai membuat butiran kecil – kecil.
Masukan irisan rebung dan aduk sampai layu.
– Terakhir tambahkan kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir.
Masak sampai semua bumbu meresap.
Ambil selembar kulit lumpia. Beri isi dan lipat berbentuk gulungan.
Rekatkan kulit dengan larutan tepung terigu.
Dan goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan hingga kuning kecoklatan

Saus :
– Rebus bawang butih dan air sampai mendidih. Masukkan gula merah,
merica bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai larut menjasi satu.
– Kentalkan dengan menambah larutan tepung sagu. Masak sampai mendidih.
– Sajikan lumpia semarang dengan sausnya.
– Resep untuk 15 buah

Selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar